
Assalamu’alaikum teman-teman
Kami adalah Fanbase Lilyraynama.
Komunitas yang lahir dari rasa kagum kini bergerak karena kepedulian untuk membantu Yatim di Pelosok Indonesia.
Bagi kami, menjadi penggemar bukan hanya tentang sorakan di layar. Tapi tentang menjadikan kekaguman itu sebagai dorongan untuk melakukan sesuatu yang nyata. Kami percaya bahwa cinta yang tidak dibagikan hanyalah perasaan. Maka kami memilih untuk membagikannya dalam bentuk yang paling bermakna, yaitu kebaikan.
Dan kini kami beregerak karena kepedulian untuk sesama.
Bersama RQV Foundation, kami mengangkat sebuah program yakni Membantu 10.000 Pangan untuk Yatim dan Dhuafa di Pelosok Indonesia. Kami bergerak karena kami tahu, ada anak-anak yang sedang berjuang.

RQV Foundation membina ribuan Yatim yang tersebar dari pelosok Sumatera, Kalimantan, pegunungan Sulawesi, hingga desa-desa terpencil di Pulau Jawa.
Salah satu pusat pembinaan mereka adalah Pondok Pesantren Yatim RQV Indonesia.
Di sana, para santri tidak hanya belajar mengaji. Mereka menghafal Al-Qur’an, mendalami bahasa Arab dan Inggris, serta mengikuti pelatihan softskill yang membentuk karakter, kepercayaan diri, kepemimpinan, dan kemandirian mereka.
Namun perjuangan mereka tidak mudah. Di balik semangat dan hafalan itu, mereka menghadapi kenyataan yang berat, namun mereka tetap semangat, tetap menghafal dan itulah yang membuat kami bergerak. Kami ingin mensupport makanan bergizi untuk mereka. Bukan hanya untuk mengenyangkan, tapi untuk menguatkan.

ini bukan hanya soal makan yang di berikan, tapi menumbuhkan harapan bagi mereka, tapi juga memberi harapan. Setiap paket berisi kebutuhan pokok seperti beras, lauk pauk, telur, minyak goreng, dan bahan makanan lainnya. Bagi kita mungkin ini hal biasa. Tapi bagi mereka, ini bisa menjadi semangat baru untuk terus melangkah.
Kami ingin kamu menjadi bagian dari langkah ini.
Karena satu hal yang kami percaya : tidak ada perubahan besar tanpa gerakan bersama.
Bayangkan jika satu wajah kecil tersenyum karena tahu dia tidak sendiri. Karena tahu bahwa seseorang di luar sana peduli padanya. Satu paket pangan untuk satu anak bisa menjdi awal dari masa depan yang baik. Kita ciptakan jejak kebaikan yang tidak pernah padam.